Selasa, 28 September 2010

gambaran umum dan struktur SIM

Pendahuluan

Gambaran umum dan struktur ..

Gambaran umum dari sim ini adalah dengan sim dapat digunakan dalam berbagai hal termasuk untuk kehidupan sehari-hari, terutama perusahaan untuk mengambil suatu keputusan.
Sistem informasi manajemen berusaha untuk menggabungkan system yang terstruktur dan tidak terstruktur dengan bertumpu pada norma organisasi dalam mendukung kegiatan organisasi. Dengan demikian diharapkan sistem formal dapat menjadi subsistem terutama keberhasilan organisasi bukan hanya perorangan tetapi hasil kerjasama seluruh organisasi.
Tinjauan Pustaka

• Gordon B. Davis
data yang telah diolah menjadi suatu bentuk yang penting bagi si penerima dan mempunyai nilai yang nyata yang dapat dirasakan dalam keputusan-keputusan yang sekarang atau keputusan-keputusan yang akan datang.
• Mc. Leod
SIM didefinisikan sebagai suatu sistem berbasis komputer yang menyediakan informasi bagi beberapa pemakai yang mempunyai kebutuhan yang serupa.
• Burch dan Strater
pengumpulan atau pengolahan data untuk memberikan pengetahuan atau keterangan
• Raymond McLeod Jr
suatu sistem berbasis komputer yang menyediakan informasi bagi beberapa pemakai dengan kebutuhan serupa. Outpu informasi digunakan oleh manajer atau non manajer dalam perusahaan untuk membuat keputusan dalam memecahkan masalah. sistem informasi yang menghasilkan hasil keluaran (output) dengan menggunakan masukan (input) dan berbagai proses yang diperlukan untuk memenuhi tujuan tertentu dalam suatu kegiatan manajemen.
• George R. Terry, Ph. D.
data yang penting yang memberikan pengetahuan yang berguna. berguna atau tidaknya informasi tergantung pada beberapa aspek, yaitu:
1. Tujuan si penerima
Apabila informasi itu tujuannya untuk memberikan bantuan maka informasi itu harus membantu si penerima dalam usahanya untuk mendapatkannya.
2. Ketelitian penyampaian dan pengolahan data
penyampaian dan mengolah data, inti dan pentingnya info harus dipertahankan.
3. Waktu
Informasi yang disajikan harus sesuai dengan perkembangan informasi itu sendiri.
4. Ruang dan tempat
Informasi yang didapat harus tersedia dalam ruangan atau tempat yang tepat agar penggunaannya lebih terarah bagi si pemakai.
5. Bentuk
Dalam hubungannya bentuk informasi harus disadari oleh penggunaannya secara efektif, hubungan-hubungan yang diperlukan, kecenderungan-kecenderungan dan bidang-bidang yang memerlukan perhatian manajemen serta menekankan informasi tersebut ke situasi-situasi yang ada hubungannya.
6. Semantik
Agar informasi efektif informasi harus ada hubungannya antara kata-kata dan arti yang cukup jelas dan menghindari kemungkinan salah tafsir.
• Kroenke, David
SIM adalah pengembangan dan penggunaan sistem-sistem informasi yang efektif dalam organisasi-organisasi.
• Tesis Church-Turing
semua alat komputasi yang telah umum diketahui sebenarnya sama dalam hal apa yang bisa mereka lakukan, sekalipun dengan efisiensi yang berbeda. Tesis ini kadang-kadang dianggap sebagai prinsip dasar dari ilmu komputer.
• Jerry FithGerald
sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau menyelesaikan suatu sasaran tertentu. Atau definisi system dapat di tinjau dari dua pendekatan , yaitu pendekatan prosedur dan pendekatan komponen/elemen .
1. Gambaran umum dan struktur sistem informasi manajemen, ada banyaaaak (>.<)

Gambaran ..

Gambaran sejumlah contoh sistem informasi, ada bermacam-macam sistem informasi antara lain :

 Sistem POS (point of sale) yang diterapkan pada kebanyakan pasar swalayan
dengan dukungan pembaca barcode untuk mempercepat pemasukan data.
 Sistem untuk menangani penjualan kredit kendaraan bermotor sehingga dapat
digunakan untuk memantau hutang para pelanggan.
 Sistem biometrik yang dapat mencegah orang yang tak berwenang memasuki
fasilitas-fasilitas rahasia atau mengakses informasi yang bersifat rahasia dengan
cara menganalisa sidik jari atau retina mata.
 Sistem Reservasi pesawat terbang digunakan dalam biro perjalanan untuk
melayani pembelian / pemesanan tiket.
 Sistem berbasiskan kartu cerdas (smart card) yang dapat digunakan juru medis
untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit karena
didalam kartu tersebut terekam data-data mengenai pasien.
 Sistem layanan akademis berbasis web yang memungkinkan mahasiswa
memperoleh data-data akademis atau bahkan dapat mendaftarkan mata kuliah-mata
kuliah yang diambil pada semester baru.
 Sistem telemetri atau pemantauan jarak jauh yang menggunakan teknologi radio,
misalnya untuk mendapatkan suhu lingkungan pada gunung berapi atau memantau
getaran pilar jembatan rel kereta api.


Struktur ..
Struktur sistem informasi pada dasarnya dibedakan menjadi dua yaitu sistem yang terstruktur (formal) dan sistem yang tidak terstruktur (non formal).
Sistem formal adalah sistem yang berjalan menurut norma-norma organisasi yang berlaku pada semua orang, sesuai dengan kedudukannya dalam organisasi. Sistem ini tergantung kepada tugas, wewenag, dan tanggung jawab yang dibebankan kepada pemegang jabatan organisasi.
Sistem nonformal adalah sistem yang berlaku di lingkungan organisasi melalui saluran-saluran tidak resmi, tetapi mempunyai pengaruh cukup kuat dalam kehidupan organisasi yang bersangkutan.
Untuk dapat menjelaskan struktur dari organisasi sistem informasi atau SIM,
digunakan beberapa pendekatan/pandangan yang terpisah, tetapi klasifikasinya berhubungan dengan :
 SIM berdasarkan elemen-elemen operasi
Jika diminta untuk memperlihatkan sistem informasi dari sebuah organisasi, maka akan diperlihatkan komponen fisiknya.
Pertanyaan mengenai komponen fisik dapat dijawab dalam istilah fungsi pengolahan
atau mungkin dalam istilah output sistem untuk pemakai.
 SIM sebagai pendukung keputusan
Dalam usaha memecahkan suatu masalah, pemecah masalah mungkin membuat banyak keputusan. Keputusan merupakan rangkaian tindakan yang perlu diikuti dalam memecahkan masalah untuk menghindari atau mengurangi dampak negatif, atau untuk memanfaatkan kesempatan.
 SIM berdasarkan aktifitas/kegiatan manajeman.
Struktur dari suatu sistem informasi dapat diklasifikasikan dalam bentuk suatu hirarki
dari perencanaan manajeman dan aktifitas pengendalian.
 SIM berdasarkan fungsi organisasi
Sistem informasi manajeman dapat dianggap sebagai suatu federasi subsistem yang didasarkan atas fungsi yang dilaksanakan dalam suatu organisasi. Masing-masing subsistem membutuhkan aplikasi-aplikasi untuk membentuk semua proses informasi yang berhubungan dengan fungsinya.
Struktur sistem informasi berdasarkan fungsi organisasi
Setiap informasi dapat dianggap sebagai kumpulan subsistem yang didasarkan atas fungsi yang dilaksanakan dalam organisasi. subsistem-subsistem yang umum adalah sebagai fungsi-fungsi utama suatu organisasi dalam pemasaran, produk, logistik, personalia, keuangan dan akuntansi. Setiap fungsi akan melakukan kegiatan sebagai subsistem informasi untuk mendukung pengendalian operasional, pengendalian manajemen dan pengendalian strategi.
Struktur sistem informasi manajemen secara konseptual dan fisik
Struktur konseptual suatu SIM adalah untuk subsistem fungsional yang terpisah ditambah suatu pangkalan data, beberapa aplikasi umum, dan satu model dasar analisa umum dan model keputusan.
Struktur sistem informasi berdasarkan kegiatan manajemen
Kegiatan perencanaan dan pengendalian manajemen dibagi atas tiga macam yaitu: kontrol operasional, kontrol manajemen, dan perencanaan stategi. Pengendalian operasional adalah proses penempatan agar kegiatan operasional dilaksanakan secara efektif dan efisien.


Penutup

Kesimpulan gambaran umum dan struktur ..
SIM sangat berguna bagi semua pelaku kegiatan ekonomi, karena dengan adanya SIM suatu perusahaan bisa mendapatkan informasi dengan lebih mudah. SIM juga memiliki banyak kegunaan diberbagai bidang.



Referensi
http://perpustakaan-online.blogspot.com/2008/05/sistem-informasi-manajemen.html
http://www.ittelkom.ac.id/library/index.php?view=article&catid=25%3Aindustri&id=251%3Asistem-informasi-manajemen&option=com_content&Itemid=15
http://blog.re.or.id/definisi-informasi-2.htm
http://id.wikipedia.org/wiki/Ilmu_komputer
http://blog.re.or.id/komponen-sistem-informasi-manajemen.htm
http://sisinfo.wordpress.com/2007/01/23/komponen-sistem-informasi/
http://pusdiklatwas.bpkp.go.id/filenya/namafile/258/KT_SIM.pdf
http://blog.re.or.id/struktur-sistem-informasi-manajemen.htm
http://nissaajah91.wordpress.com/2010/03/23/makalah-struktur-sistem-informasi-manajemen/
http://syopian.net/blog/?p=796
http://nadiapritta.blogspot.com/2009/12/gambaran-umum-sistem-informasi-dan.html
http://ilmukomputer.org/wp-content/uploads//2008/08/sim.pdf
http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_informasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar