Minggu, 17 April 2011

Prestasi Diri Bagi Keunggulan Bangsa

Setiap bangsa didunia ini pasti memiliki kekhasan yang berbeda satu sama lain. Tidak terkecuali dengan bangsa dan Negara Indonesia. Sejak berdirinya pada tanggal 17 Agustus 1945 bangsa Indonesia telah memiliki prestasi diri yang tidak sedikit.

Prestasi diri adalah suatu kebanggan yang telah dimiliki oleh suatu bangsa. Prestasi diri dapat dimiliki oleh individu maupun kelompok bahkan bangsa.
Setiap manusia apapun profesinya tentu akan mempunyai keinginan untuk berprestasi. Oleh karena dengan berprestasi seseorang akan dapat menilai apakah dirinya sudah berhasil mencapai tujuan hidupnya atau tidak, juga untuk membawa nama baik bangsa dan Negara jika memang bisa.

Pada hakikatnya manusia adalah individu ciptaan Tuhan Yang Maha Esa yang memiliki potensi diri yang berbeda satu dengan yang lainnya, sehingga prestasi diri setiap orang tentu tidak akan sama. Sebagai warga Negara yang baik maka setiap orang berusaha berprestasi demi keunggulan bangsa Indonesia tercinta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar